JEMBER, Pelitaonline.co – Pemerintah Desa Klungkung bersama Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Sukorambi bagikan masker kepada warga, Kamis, (15/07/2021) Siang.
Kades Klungkung Abdul Gofur mengatakan, kegiatan itu sebagai upaya pencegahan penyebaran virus COVID 19 dan sekaligus sosialisasi agar masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan (Prokes).
“Sedangkan, sumber dana kegiatan bagi bagi masker ini, berasal dari Dana Desa (DD),” kata Kades Klungkung yang akrab disapa Ghofur ini.
Selain itu lanjut Gofur, kegiatan pembagian masker itu dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari surat atau petunjuk Menteri Desa,Transmigrasi dan Daerah Tertinggal terkait gerakan 1 milyar masker dengan penggunaan dana desa.
“Kegiatan ini bagian gerakan 1 milyar masker yang digagas menteri desa. Anggarannya diambil dari dana desa,” jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Muzanni Pendamping Lokal Desa (PLD) di Desa Klungkung berharap, masyarakat desa tetap patuhi protokol kesehatan dengan tetap memakai masker ketika keluar rumah.
“Supaya wabah ini cepat selesai, maka masyarakat desa harus patuhi Prokes dengan selalu pakai masker saat keluar rumah,” harap Muzanni.
Semoga sambung Muzanni, pembagian masker ini bermanfaat untuk warga masyarakat Desa Klungkung agar terhindar dari wabah COVID-19.
Turut serta dalam pembagian masker semua perangkat desa mulai dari Kaur sampai Sekdes serta Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD). (Awi/Yud)