BerandaBeritaBagana GP Ansor Jember Terjunkan 35 Personel Bantu Korban Banjir Mangli

Bagana GP Ansor Jember Terjunkan 35 Personel Bantu Korban Banjir Mangli

- Advertisement -spot_img

JEMBER,Peiltaonline.co-Curah hujan tinggi yang berlangsung beberapa jam pada Minggu (9/1/2022) kemarin menyebabkan sungai di Kabupaten Jember tidak mampu menampung debit air. Akibatnya, beberapa kawasan perumahan menjadi sasaran luapan air dengan tinggi rata-rata di atas lutut orang dewasa.

Peristiwa banjir tersebut, memantik atensi sejumlah pihak, salah satunya Bagana (Banser Tanggap Bencana). Sayap GP Ansor Cabang Jember itu, mengerahkan anggotanya untuk membantu masyarakat korban banjir di kawasan Mangli, sekaligus mengantisipasi adanya banjir susulan akibat intensitas hujan yang cukup tinggi.

Kholidi Zaini, Komandan Bagana mengatakan mulai kemarin malam tim Bagana membantu masyarakat yang terdampak banjir di Perumahan Bumi Mangli. Diketahui, perumahan tersebut menjadi wilayah banjir dengan dampak cukup besar.

“Alhamdulillah kami sampai saat ini masih bisa membantu warga yang membutuhkan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (7/1/2021).

Kholidi menyampaikan, tugas Bagana di antaranya adalah mengevakuasi warga hingga  barang-barang berharga.

Sampai Senin siang ini, kata Kholidi, evakuasi masih dilakukan oleh Bagana. “Adapun yang kami lakukan adalah membersihkan sisa-sisa material yang terbawa aliran air. Untuk lokasi terdampak yang cukup parah di Perumahan Bumi Mangli tepatnya di RW 13,” Imbuhnya.

Perlu diketahui, personel Bagana yang diterjunkan dalam giat kemanusiaan penanggulangan banjir ini sebanyak 20 orang ditambah bantuan dari PAC (Pengurus Anak Cabang) Kecamatan Tempurejo sebanyak 15 orang, dengan jumlah total 35 personel. (Sidiq/Mam)

- Advertisement -spot_img

#TRENDING TOPIC