NGAWI, Pelitaonline.co – Sejak melonjaknya kasus positif COVID-19 mulai bulan Juni, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ngawi, menjadikan Agro Techno Park (ATP) yang berada di Kecamatan Ngrambe, sebagai RS Lapangan.
Begitu juga Rumah Sakit (RS) Widodo Ngawi, karena adanya peningkatan kasus COVID 19, dihalaman RS tersebut berdiri tenda besar dari Kementerian Sosial (Kemensos).
Tenda-tenda ini nantinya difungsikan untuk perawatan pasien COVID-19. Karena RS Widodo ini juga menjadi salah satu RS rujukan di Ngawi, di khawatirkan ruangan tidak menampung.
Kepala Bagian (Kabag) RS Widodo Ngawi dr. Harri mengatakan, didirikan tenda dan ATP sebagian RS lapangan, karena di khawatirkan ruang inap di RS tidak menampung atau tidak cukup.
“Saking banyaknya lonjakan pasien COVID-19, akhirnya kami mendirikan tenda-tenda dihalaman, untuk menjaga membludaknya pasien,” katanya, Kamis (8/7/2021).
Didirikannya tenda ini sambungnya, sangat membantu. Soalnya dapat bisa menampung minimal 10 pasien, di samping itu dalam tenda juga ada tambahan toilet untuk pasien. (Rid/Yud)